Perang Segitiga Messi, Xavi & CR7

Foto: Tiga kandidat peraih Ballon d'Or/Getty Images
Foto: Tiga kandidat peraih Ballon d'Or/Getty Images

ZURICH - FIFA akhirnya merilis tiga nama kandidat peraih penghargaan Ballon d’Or tahun ini. Sesuai prediksi, tiga kandidat yang ada dalam daftar adalah Lionel Messi, Xavi Hernandez dan Cristiano Ronaldo.

Pengumuman tiga kandidat peraih penghargaan individu paling prestisius di dunia ini diumumkan FIFA di markas France Football di Paris, Senin (5/11/2011). Sekretaris umum FIFA Jerome Valckle dan Direktur France Football, Francois Moriniere mengumumkan bahwa Messi kembali berada di urutan terdepan dari tiga kandidat yang ada.

Bagi Messi, kembali masuk sebagai kandidat membuatnya berpeluang mencatatkan rekor sebagai pemain pertama sejak Michel Platini yang sukses menyabet trofi Ballon d’Or tiga kali beruntun. Messi diketahui merupakan pemenang trofi Ballon d’Or dua tahun terakhir, yakni 2009 dan 2010.

Sementara bagi Xavi, hasil ini membuatnya untuk kali ketiga secara beruntun masuk dalam tiga besar. Di dua kesempatan sebelumnya pada 2009 dan 2010, gelandang Barcelona ini harus puas hanya menempati runner up.

Kandidat terakhir, Cristiano Ronaldo yang tahun lalu gagal menembus tiga besar, kini sukses menggusur posisi Andres Iniesta. Ronaldo yang sejauh ini masih menjadi sosok paling berpengaruh di Real Madrid maupun Timnas Portugal berpeluang mengulang suksesnya saat meraih penghargaan Ballon d’Or 2008, saat masih berkostum Manchester United.

Selain mengumumkan tiga kandidat pemain terbaik, FIFA juga merilis tiga kandidat pelatih terbaik dunia tahun 2011 ini. Josep Guardiola, Sir Alex Ferguson dan entrenador Real Madrid, Jose Mourinho akan bertarung untuk mendapatkan pengakuan dunia sebagai pelatih terbaik.

Terakhir, FIFA juga mengumumkan nominator peraih penghargaan lainnya, yakni Puskas Awards atau gol terbaik tahun ini. Messi kembali masuk daftar menyusul gol indahnya ke gawang Arsenal di Liga Champions musim lalu. Messi mendapat saingan dari Wayne Rooney (gol salto ke gawang Manchester City) dan bintang muda Brasil, Neymar yang mencetak gol spektakuler ke gawang Flamengo.(bola.okezone.com)