Beckham Paling Komunikatif di Coaching Clinic

David Beckham latihan. Foto: Heru Haryono/Okezone
David Beckham latihan. Foto: Heru Haryono/Okezone

JAKARTA - David Beckham terlihat paling komunikatif di antara pemain LA Galaxy lainnya saat melatih anak-anak pada Coaching Clinic di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (29/11/2011) sore.

Gelandang berusia 36 tahun ini menyemangati peserta ketika sedang berlatih. Setiap anak yang mampu berlari cepat seperti yang diinstruksikannya, Beckham akan memberikan tangannya untuk tos.

"Go...Go...! Nice," teriak Beckham memuji seorang anak yang mampu berlari cepat.

Sayang, Beckham tak mau berbagi rahasia tendangan bebasnya yang memang menjadi spesialisnya ketika berada di lapangan hijau. Mantan pemain Real Madrid ini hanya memberikan teknik dasar bermain sepakbola seperti passing dan dribbling.

Sebanyak 250 anak mengikuti soccer clinic bersama para pemain LA Galaxy, 20 di antaranya merupakan anak-anak di sekitar bandara Soekarno-Hatta yang diberikan program khusus lewat Asian Soccer Academy melalui CSR Bank Permata.

Anak-anak tersebut diberikan pelatihan tentang teknik dasar bermain sepakbola selama 2 jam. 250 anak-anak itu dibagi menjadi empat tim dan beberapa pemain LA Galaxy, termasuk Beckham, Keane dan Donovan bergantian melatih masing-masing tim.(bola.okezone.com)