Foto: Gerard Pique/Getty Images
Pique menerima kartu kuning kelima musim ini di pertandingan melawan Rayo Vallecano, dini hari tadi. Akibatnya, Pique secara otomatis absen saat menghadapi Levante akhir pekan ini dan seharusnya bisa kembali saat menghadapi Madrid dalam duel bertajuk El Clasico.
Namun, Pique dihadapkan sanksi tambahan jika kartu kuning yang diterimanya melawan Rayo akibat pelanggaran yang disengaja. Sebuah aturan baru dibuat Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) mengenai Kode Disiplin 2011, yang menyebut setiap pelanggaran yang disengaja pada kartu kuning kelima maka akan mendapat tambahan sanksi.
Artikel 112 dari Kode Disiplin, “Setiap pemain, yang dalam pertandingan, dengan disengaja mendapatkan kartu kuning kelima akan mendapatkan tambahan sanksi yang disebutkan pada paragraf pertama artikel ini (standar sanksi satu pertandingan), yaitu hukuman ekstra dan denda 600 euro. Mengenai kesengajaan pemain, sebuah tindakan bisa diambil seperti kecurangan dalam pertandingan dan sikap pemain di lapangan.”
Apakah Pique secara “sengaja” atau tidak mendapatkan kartu kuning kelima akan dilihat dari laporan wasit yang memimpin pertandingan, Perez Lasa.
Sebagaimana dilansir AS, Rabu (30/11/2011), Laza memberikan laporan pertandingan, “Menit 83 pemain (3) Gerard Pique mendapat kartu kuning karena alasan berikut: menunda pertandingan dengan tujuan membuanhg-buang waktu.”
Saat ini Barcelona berada di urutan dua klasemen sementara dengan defisit tiga poin dari Madrid. Tapi, Madrid masih unggul satu pertandingan. (bola.okezone.com)